Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2024

Kapolri Apresiasi BNPT dan Densus 88 Rangkul Eks Jamaah Islamiyah Kembali Ke NKRI

Gambar
  Kapolri Apresiasi BNPT dan Densus 88 Rangkul Eks Jamaah Islamiyah Kembali Ke NKRI Jakarta. Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo menghadiri deklarasi pembubaran Jamaah Islamiyah (JI) dan ikrar setia kepada pancasila dari para mantan anggota Jamaah Islamiyah. Jenderal Sigit pun berterima kasih pada BNPT dan Densus 88 Antiteror yang dinilai telah bekerja keras merangkul mantan-mantan anggota Jl. "Tentunya kami hari ini mewakili rekan-rekan semua, institusi Polri dan juga tentunya negara mengucapkan terima kasih, dan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada kerja keras bersama dari teman-teman BNPT, Densus, dan kolaborasi yang sangat luar biasa dengan seluruh sahabat-sahabat eks Jamaah Islamiyah," jelas Jenderal Sigit di Convention Hall Terminal Tirtonadi, Surakarta, Jawa Tengah (Jateng), Sabtu (21/12/24). Menurut Jenderal Sigit, BNPT dan Densus 88 Antiteror telah 45 kali menggelar pertemuan bersama eks anggota JI. Atas upaya pendekatan tersebut, para ma...

Kapolri Cek Kesiapan Terminal Hingga Wisata di Solo Jelang Nataru

Gambar
  Kapolri Cek Kesiapan Terminal Hingga Wisata di Solo Jelang Nataru Solo. Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo melakukan pengecekan kesiapan menghadapi libur Natal dan tahun baru (Nataru) di Terminal Tirtonadi dan tempat wisata Solo Safari. Hal itu dilakukan guna memastikan pengamanan telah berjalan dan dapat memberikan rasa aman serta nyaman kepada masyarakat yang berlibur. Di Jawa Tengah (Jateng), ungkap Kapolri, terdapat  211 titik lokasi wisata yang mendapatkan pengamanan dari Polri selama libur Nataru ini. Jenderal Sigit menjelaskan, Solo Safari menjadi salah satu tempat wisata yang menjadi prioritas pengamanan petugas kepolisian.  "Hari ini ada beberapa titik yang saya lakukan pengecekan, pertama tadi kita mengecek ke Solo Safari, karena itu salah satu kunjungan wisata yang harus diamankan oleh petugas kepolisian khususnya di Jateng, dari total 211 lokasi. Kita cek kesiapan pengamanan dan pelayanan kesehatannya terjadi peningkatan jumlah pengunjung," je...

Jelang Nataru Satgas Pangan Polres Malang dan Forkopimda Sidak Pasar Pantau Stabilitas Harga Pangan

Gambar
  Jelang Nataru Satgas Pangan Polres Malang dan Forkopimda Sidak Pasar Pantau Stabilitas Harga Pangan MALANG –Menjelang perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 ( Nataru) Satgas Pangan Polres Malang Polda Jatim bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Malang melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Pasar Tumpang, Kabupaten Malang, Kamis (19/12/2024).  Sidak ini dilakukan untuk memastikan harga pangan tetap stabil dan stok bahan pokok mencukupi kebutuhan masyarakat. Kasihumas Polres Malang, AKP Ponsen Dadang Martianto, mengatakan kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari arahan Pemerintah Pusat untuk memantau inflasi dan menjaga kestabilan harga pangan di pasaran.  “Satgas Pangan Polres Malang beserta Forkopimda melakukan sidak pasar untuk pemantauan stabilitas harga pokok pangan terutama menjelang Nataru,” ujarnya saat dikonfirmasi di Polres Malang, Kamis (19/12). Dalam pengecekan, mayoritas harga komoditas di pasar tersebut diketahui masih stabil dan ...

Polres Jombang Ungkap Jaringan Penyalahgunaan BBM Bersubsidi, 3 Tersangka Diamankan

Gambar
  Polres Jombang Ungkap Jaringan Penyalahgunaan BBM Bersubsidi, 3 Tersangka Diamankan JOMBANG - Penyalahgunaan Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi di Jombang dibongkar Unit Tindak Pidana Tertentu (Tipidter) Satreskrim Polres Jombang Polda Jatim. Dari hasil ungkap tersebut, Polisi mengamankan Tiga orang diduga kuat sebagai pelaku, dan menyita barang bukti sebanyak 8.000 liter solar bersubsidi. Hal itu seperti disampaikan oleh Kapolres Jombang AKBP Eko Bagus Riyadi melalui Kasatreskrim AKP Margono Suhendra di Mapolres Jombang Polda Jatim, Kamis (19/12). Adapun Tiga tersangka yang kini diamankan adalah adalah Is (41) sopir truk tangki warga Karang Menjangan, Surabaya; Pri alias Bejan (56), warga Sidoarjo; dan YC (37), warga Lumajang.  "Tiga tersangka ini sudah kami amankan dan saat ini masih dilakukan  pemeriksaan lebih lanjut," ujar AKP Margono. Dikatakan AKP Margono, pengungkapan kasus ini berawal dari laporan Polsek Bandarkedungmulyo Polres Jombang pada 9 Desember 2024 la...

Polri Siapkan Ambulans Udara Selama Operasi Lilin 2024 untuk Dukung Libur Nataru Aman

Gambar
     Polri Siapkan Ambulans Udara Selama Operasi Lilin 2024 untuk Dukung Libur Nataru Aman JAKARTA – Kepolisian Republik Indonesia (Polri) melalui Korps Kepolisian Perairan dan Udara (Korpolairud) Baharkam Polri mengambil langkah inovatif dengan menyediakan layanan ambulans udara selama Operasi Lilin 2024. Langkah ini dilakukan untuk memastikan keamanan, keselamatan, dan kelancaran perayaan Natal 2024 serta Tahun Baru 2025 (Nataru). Dua helikopter canggih, Dauphin AS 365 N3 dan Bolkow 105, yang dilengkapi dengan peralatan medis darurat telah disiapkan. Kedua helikopter ini dirancang untuk menangani evakuasi cepat korban kecelakaan lalu lintas atau situasi darurat lainnya, memberikan respons medis yang optimal dalam waktu singkat. "Penyediaan ambulans udara ini merupakan bentuk pelayanan prima Polri dalam mendukung masyarakat selama libur Natal dan Tahun Baru. Kami memastikan korban dapat segera dirujuk ke fasilitas kesehatan terdekat untuk mendapatkan penanganan medis yan...

Peduli dan Support Atlet Persaid, Kapolres Jember Dinobatkan Sebagai Bapak Asuh Disabilitas

Gambar
 Peduli dan Support Atlet Persaid, Kapolres Jember Dinobatkan Sebagai Bapak Asuh Disabilitas  JEMBER – Kepedulian Kapolres Jember AKBP. Bayu Pratama Gubunagi SH. SIK dinobatkan sebagai Bapak Asuh Atlet Disabilitas. Hal itu karena kepedulian Kapolres Jember  terhadap Persaid (Persatuan Sepak Bola Amputasi Djember) yang memberikan dukungan dan support kepada atlet penyandang disabilitas. Tidak hanya itu, bentuk dukungan dan support yang telah diberikan Kapolres Jember kepada atlet sepak bola amputasi PERSAID, juga diganjar dengan capaian yang cukup gemilang.  PERSAID  membawa pulang piala bergilir Kemenpora dan menjadikan PERSAID sebagai juara 1, saat laga di lapangan luar stadion Gajayana Malang. “Alhamdulillah, berkat dukungan dan support dari Bapak Kapolres Jember, kami berhasil membawa pulang piala bergilir Kemenpora, dengan menjadi juara 1," ungkap Agus Sabirin ketua PERSAID Jember,Rabu(18/12/2024) Juara 1 ini untuk kedua kalinya  diraih, setelah sebelum...

Polresta Banyuwangi Siapkan 800 Personel Gabungan Pengamanan Libur Nataru

Gambar
  Polresta Banyuwangi Siapkan 800 Personel Gabungan Pengamanan Libur Nataru  BANYUWANGI — Jelang libur Natal 2024 dan Tahun Baru (Nataru) 2025, Polresta Banyuwangi  Polda Jawa Timur (Jatim) mempersiapkan operasi pengamanan bertajuk Operasi Lilin Semeru 2024 yang berlangsung dari 23 Desember 2024 hingga 2 Januari 2025. Dalam rangka memaksimalkan keamanan dan kenyamanan masyarakat, Polresta Banyuwangi  Polda Jatim menyiapkan personel gabunga lebih kurang 800 personel. Personel tersebut terdiri dari TNI, Polri, Satpol PP, Dishub, BPBD, Basarnas, dan beberapa instansi terkait lainnya. Hal itu seoerti dikatakan oleh Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Rama Samtama Putra,usai menggelar Rakor eksternal  sebagai langkah awal untuk mendukung kelancaran operasional selama Ops Lilin  Semeru 2024, Rabu (18/12). Selain itu untuk memastikan momen Nataru aman dan lancar, Polresta Banyuwangi Polda Jatim mendirikan posko terpadu, Pos Pelayanan (Posyan) dan Pos Pengamanan (Pos...

Kapolda Jatim Resmikan 9 Gedung RS Bhayangkara Jajaran Polda Jawa Timur Secara Serentak

Gambar
  Kapolda Jatim Resmikan 9 Gedung RS Bhayangkara Jajaran Polda Jawa Timur Secara Serentak PAMEKASAN - Dalam upaya meningkatkan akses masyarakat terhadap layanan kesehatan berkualitas, Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Drs Imam Sugianto,M.Si meresmikan Gedung Rumah Sakit Bhayangkara Pamekasan dan Gedung di RS Bhayangkara Jajaran Polda Jatim, pada Kamis (19/12/2024).  Peresmian ini disambut antusias oleh masyarakat dan jajaran kepolisian setempat. Dengan diresmikannya RS Bhayangkara Pamekasan dan Gedung baru di RS Bhayangkara Jajaran Polda Jatim ini, diharapkan dapat memberikan pelayanan kesehatan yang prima, baik untuk anggota Polri maupun masyarakat umum.  Fasilitas kesehatan yang modern dan lengkap diharapkan mampu memenuhi kebutuhan masyarakat akan layanan kesehatan yang berkualitas dari RS Bhayangkara Polda Jatim. "Barusan kita sudah meresmikan Rumah Sakit Bhayangkara yang secara serentak kita laksanakan di Pamekasan," ucap Irjen Pol Imam Sugianto usai meresmikan RS Bhayan...

Ketua Dewan Pers Apresiasi Polri sebagai Lembaga Publik Informatif

Gambar
  Ketua Dewan Pers Apresiasi Polri sebagai Lembaga Publik Informatif Ketua Dewan Pers, Ninik Rahayu, memberikan ucapan selamat kepada Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) atas pencapaiannya sebagai lembaga publik yang informatif. Penghargaan tersebut merupakan pengakuan atas komitmen Polri dalam menyediakan informasi yang transparan, akurat, dan berintegritas kepada masyarakat. “Saya Ninik Rahayu, Ketua Dewan Pers, ingin menyampaikan ucapan selamat kepada Kepolisian Republik Indonesia yang telah menerima penghargaan sebagai lembaga publik yang informatif,” ujar Ninik  Menurutnya, keberhasilan Polri ini merupakan langkah penting dalam menumbuhkembangkan iklim informasi yang akurat dan kredibel, yang menjadi dasar bagi kerja-kerja jurnalistik di Indonesia. Ia berharap Polri terus berperan aktif dalam memberikan informasi yang bermanfaat sehingga dapat mendukung terciptanya karya jurnalistik yang berkualitas. “Kedepan, semoga Kepolisian Republik Indonesia selalu menumbuhk...

Kolaborasi Polresta Banyuwangi dan Forkopimda Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir

Gambar
 Kolaborasi Polresta Banyuwangi dan Forkopimda Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir BANYUWANGI,- Polresta Banyuwangi Polda Jatim dan Pemerintah Kabupaten Banyuwangi bersama PT. Bumi Suksesindo (BSI) memberikan bantuan sembako untuk warga yang terdampak banjir di Dusun Sukamade, Desa Sarongan, Kecamatan Pesanggaran. Banyuwangi. Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol. Rama Samtama Putra, mengatakan, bantuan ini berkat kerjasama dengan berbagai pihak untuk membantu warga masyarakat korban banjir di Sukamade Desa Sarongan. Diawali dengan pembukaan dan pembacaan doa,secara simbolis, bantuan paket sembako diserahkan kepada 50 warga terdampak banjir oleh  Forkopimda dan General Manager of Operations PT. BSI, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut. Kombes Pol. Rama Samtama Putra berharap bantuan yang diberikan dapat meringankan beban warga yang sedang mengalami musibah banjir.  "Saudara kita di Sukamade mengalami musibah banjir yang mengharuskan kita semua untuk bersatu memb...

Kapolda Jatim Lantik 900 Bintara Polri Baru, Siap Mengabdi untuk Negeri

Gambar
 Kapolda Jatim Lantik 900 Bintara Polri Baru, Siap Mengabdi untuk Negeri MOJOKERTO – Dalam suasana khidmat, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Imam Sugianto, memimpin langsung upacara penutupan Pendidikan Pembentukan (Diktuk) Bintara Polri gelombang II Tahun Anggaran 2024. Didampingi Wakapolda Jawa Timur dan Pejabat Utama (PJU) Polda Jatim, upacara penutupan Diktuk Bintara Polri Gelombang II TA 2024 itu digelar di Lapangan Tri Brata, Sekolah Kepolisian Negara (SPN) Polda Jatim, Bangsal - Mojokerto, Rabu (18/12/2024).  Setelah menjalani pendidikan dan pelatihan yang intensif, 900 calon Bintara Polri, yang terdiri dari 750 asal pengiriman Polda Jatim dan 150 asal pengiriman Polda Papua, kini resmi dilantik dan siap mengemban tugas sebagai anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia.  Upacara hari ini merupakan pertanda telah berakhirnya seluruh rangkaian program pendidikan pembentukan Bintara Polri gelombang ll Tahun Anggaran 2024 di Sepolwan, Lemdiklat Polri, serta SPN Polda Ja...

Sinergitas Polres Ponorogo bersama TNI dan BPBD Dirikan Dapur Umum untuk Warga Terdampak Banjir

Gambar
Sinergitas Polres Ponorogo bersama TNI dan BPBD Dirikan Dapur Umum untuk Warga Terdampak Banjir PONOROGO – Hujan lebat yang mengguyur wilayah Kabupaten Ponorogo Jawa Timur telah menyebabkan banjir  di sejumlah kecamatan pada Minggu malam (15/12/2024). Wilayah terdampak paling parah mencakup Kecamatan Mlarak, Siman, Jetis, Somoroto, Kota dan  Soko.   Bencana ini memicu aksi cepat tanggap dari Polri dalam hal ini Polres Ponorogo Polda Jatim beserta jajarannya, TNI, dan instansi terkait yang langsung turun ke lapangan untuk membantu warga terdampak. Mereka mendirikan posko evakuasi dan dapur umum demi memastikan kebutuhan dasar masyarakat terpenuhi.   Kapolsek Mlarak, AKP Rosyid Efendi, mengungkapkan bahwa banjir di Desa Jabung, Kecamatan Mlarak, merendam pemukiman warga di Dukuh Jabung II dan Jabung III dengan ketinggian air mencapai 30 cm.  Sementara itu, akses jalan utama Jabung-Jetis juga tergenang air hingga 50 cm, sehingga arus lalu lintas dialihkan...

Kakorlantas Polri Gelar Latihan Pra Operasi Lilin 2024 Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2025

Gambar
  Kakorlantas Polri Gelar Latihan Pra Operasi Lilin 2024 Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2025 Jakarta - Kakorlantas Polri Irjen Pol Aan Suhanan secara resmi membuka Latihan Pra Operasi Lilin 2024 pada Rabu (18/12/2024). Latihan ini merupakan bagian dari persiapan intensif dalam rangka pengamanan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, yang menjadi agenda prioritas nasional. Operasi Lilin diharapkan mampu memastikan keamanan dan kelancaran seluruh rangkaian kegiatan, baik dari aspek ibadah, mobilitas, hingga perayaan pergantian tahun. Dalam sambutannya, Irjen Pol Aan Suhanan menegaskan bahwa pengamanan ini adalah tanggung jawab bersama, melibatkan Polri, TNI, dan seluruh stakeholder terkait.  “Natal dan Tahun Baru adalah momen penting bagi masyarakat. Kami bersama seluruh elemen akan bekerja keras untuk memastikan semua aktivitas berjalan aman, nyaman, dan lancar,” ujarnya. Irjen Pol Aan menekankan pentingnya kolaborasi dan sinergi antara satuan kerja internal Polri serta koordinasi er...

Operasi Lilin 2024 Akan Dimulai 21 Desember 2024 Hingga 2 Januari 2025

Gambar
  Operasi Lilin 2024 Akan Dimulai 21 Desember 2024 Hingga 2 Januari 2025 Jakarta - Polri bersama sejumlah stakeholder terkait akan menggelar Operasi Lilin 2024 untuk memastikan keamanan dan kelancaran mobilitas masyarakat selama perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025. Operasi yang berlangsung selama 13 hari, dari 21 Desember 2024 hingga 2 Januari 2025, melibatkan 141.605 personel gabungan serta mendirikan 2.794 posko, terdiri dari pos pengamanan, pos pelayanan, dan pos terpadu. Kadivhumas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho menyatakan Operasi Lilin bertujuan menjamin keamanan masyarakat di masa libur panjang ini.  "Kegiatan ini adalah upaya kami untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang akan menjalankan aktivitas, baik untuk ibadah, perjalanan mudik, maupun rekreasi. Operasi ini juga mencerminkan sinergi kuat antara Polri dan seluruh stakeholder terkait," ungkap Irjen Sandi saat Apel Kesiapsiagaan Divhumas Polri dalam rangka persiapan Ops Lilin 2024, Rabu (18/12)....

Kapolri: Direktorat PPA dan PPO Harus Jadi Leader Kesetaraan Gender

Gambar
  Kapolri: Direktorat PPA dan PPO Harus Jadi Leader Kesetaraan Gender Jakarta. Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo meminta agar Direktorat PPA dan PPO tidak hanya menjadi penegak hukum atas segala tindakan kekerasan terhadap perempuan dan anak. Jenderal Sigit menyebut, Direktorat PPA dan PPO harus menjadi motivator bagi perempuan atas kesetaraan gender. “Diharapkan dapat memberikan afirmasi terhadap kepemimpinan perempuan Indonesia sekaligus menjadi motivasi bahwa perempuan Indonesia memiliki ruang dan kesempatan yang sama untuk berkarya membangun bangsa,” ujar Jenderal Sigit dalam sambutan di acara Gender Mainstreaming Insight: Equality in Action, Insight in Policy, Selasa (17/12/24). Jenderal Sigit menekankan, Direktorat PPA dan PPO harus menjadi garda terdepan dalam mempromosikan kesetaraan gender. Selain itu, direktorat ini harus memberikan perlindungan terhadap harkat dan martabat perempuan, anak maupun kelompok rentan lainnya.  Menurut Jenderal Sigit, untuk...

Kapolri Harap Direktorat PPA dan PPO Tekan Kasus Kekerasan

Gambar
  Kapolri Harap Direktorat PPA dan PPO Tekan Kasus Kekerasan Jakarta. Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo meminta agar Direktorat Tindak Pidana Perempuan dan Anak (PPA) dan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) bisa terus memberikan tindakan tegas atas berbagai perkara yang masih terjadi. Tak dipungkiri Jenderal Sigit, masih ada kesenjangan penanganan perkara dengan data yang dimiliki Komnas Perempuan dan Anak. Berdasarkan data Komnas Perempuan dan Anak, jumlah kekerasan terhadap perempuan mencapai 401.975 dan kekerasan terhadap anak 15.120. Sedangkan kasus yang ditangani oleh Unit Subdit PPA dan PPO hanya 105.475. “Lima tahun terakhir yang ditangani oleh Unit Sibdit PPA dan PPO hanya 105.475x di mana tertinggi adalah KDRT, pencabulan, kekerasan fisik dan psikis, persetubuhan, dan pemerkosaan,” ungkap Kapolri dalam sambutan di acara Gender Mainstreaming Insight: Equality in Action, Insight in Policy, Selasa (17/12/24). Lebih lanjut dijelaskan Kapolri bahwa kasus keke...

Direktorat PPA dan PPO Diharapkan Dorong Ranking Kesetaraan Gender Indonesia

Gambar
  Direktorat PPA dan PPO Diharapkan Dorong Ranking Kesetaraan Gender Indonesia Jakarta. Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo menyatakan bahwa Indonesia harus berada di rangking yang lebih tinggi dalam tingkat kesetaraan gender dibandingkan negara lain. Sebab, kesetaraan gender di Indonesia telah dimulai sejak masa RA Kartini. Menurut Jenderal Sigit, saat ini Indonesia berada di urutan ke-9 kesetaraan gender dibandingkan Negara Asia Timur dan Pasifik. Sedangkan di tingkat dunia berada di urutan ke-87 dari 146 negara. “Indonesia sedang menuju visi Indonesia Emas 2045 tentunya harapan kita pada saat nanti dilaksanakan lagi survey oleh World Economic Forum posisi Indonesia juga bisa menjadi nomer 4 nomer 5 terkait dengan masalah setaraan gender, itu tentunya cita-cita kita bersama,” ungkap Kapolri dalam sambutan di acara Gender Mainstreaming Insight: Equality in Action, Insight in Policy, Selasa (17/12/24). Jenderal Sigit optimis bahwa dengan adanya Direktorat PPA dan PPO ...

IMM Gelar Aksi Damai : Desak Harun Masiku Segera di Tangkap

Gambar
  IMM Gelar Aksi Damai : Desak Harun Masiku Segera di Tangkap Jakarta – Sekitar 200 mahasiswa dari Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (DPP IMM) menggelar aksi di depan Gedung KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (13/12/2024). Mereka menuntut penangkapan Harun Masiku, buronan yang terlibat dalam kasus dugaan suap kepada Komisioner KPU. Dalam aksinya, para mahasiswa membawa spanduk bertuliskan “Kawal KPK RI Sampai Tuntas” dan “DPO Negara Harun Masiku, Tangkap dan Penjarakan”. Sambil berorasi, mereka menyerukan agar KPK dan kepolisian segera bertindak. “Kami meminta KPK dan Kepolisian segera menangkap Harun Masiku. Kasus ini harus diselesaikan agar ada keadilan dan penegakan hukum yang nyata,” tegas salah satu orator dari atas kendaraan aksi. Aksi berjalan tertib dengan kawalan dari aparat kepolisian. Pada pukul 15.45 WIB, massa membubarkan diri dengan tertib. Situasi di lokasi tetap aman dan kondusif selama berlangsungnya aksi. (Red).

Polres Bojonegoro Meraih Predikat Kualitas Tinggi Pelayanan Publik Terbaik Nasional

Gambar
 Polres Bojonegoro Meraih Predikat Kualitas Tinggi Pelayanan Publik Terbaik Nasional BOJONEGORO – Patut dibanggakan, Tahun 2024 Polres Bojonegoro Polda Jatim telah menoreh sejumlah prestasi.  Ombudsman RI telah memberikan penghargaan kepada Polres Bojonegoro Polda Jatim pada anugerah predikat penilaian kepatuhan penyelenggaraan pelayanan publik tahun 2024. Untuk perolehan nilai tahun ini, Polres Bojonegoro Polda Jatim masuk kategori zona hijau dengan kualitas tinggi. Piagam penghargaan telah diserahkan dalam acara  di JW Marriot hotel, Kedungdoro, Surabaya yang dihadiri oleh Irwasda Polda Jatim Kombes Pol. Ary Satriya pada Jumat (13/12/24) pekan lalu. Penilaian kepatuhan merupakan bentuk pengawasan penyelenggaraan pelayanan publik yang dilakukan oleh Ombudsman RI yang bertujuan untuk mendorong peningkatan kualitas pelayanan publik dan upaya pencegahan maladministrasi.  Selain itu, penilaian kepatuhan menjadi tolok ukur terhadap evaluasi dan penguatan pengawasan inter...

Mitigasi Jelang Nataru, Polres Situbondo Tandai Jalan Berlubang di Jalur Pantura

Gambar
 Mitigasi Jelang Nataru, Polres Situbondo Tandai Jalan Berlubang di Jalur Pantura SITUBONDO - Personel Satlantas Polres Situbondo Polda Jatim memberi tanda pada jalan berlubang dan bergelombang yang ada di Kabupaten Situbondo.  Pihak Kepolisian menyemprotkan cat di sekeliling jalan berlubang dan bergelombang sebagai penanda bagi pengguna jalan. Cat berwarna putih itu terlihat mencolok dari kejauhan sebagai tanda bagi pengendara berhati-hati agar tidak terjadi kecelakaan. "Kami memberi tanda pada jalan berlubang dan bergelombang yang ada di Jalan Pantura Situbondo, untuk hari ini dilaksanakan di jalan raya Basuki Rahmat" kata Kasat Lantas AKP Andy Bahtera Indra Jaya, S.H. M.H., Minggu (15/12/2024). AKP Andy Bahtera Indra Jaya mengimbau pengendara berhati-hati saat melintas di ruas jalan tersebut serta sejumlah ruas jalan lain di wilayah Kabupaten Situbondo yang bergelombang dan terdapat lubang.  Menurutnya, jalan berlubang diberi tanda untuk mencegah terjadinya kecelakaan ...

Gelorakan Swasembada Pangan Polisi Serahkan Bibit Tanaman di Tambak Kalisogo Sidoarjo

Gambar
  Gelorakan Swasembada Pangan Polisi Serahkan Bibit Tanaman di Tambak Kalisogo Sidoarjo SIDOARJO - Polresta Sidoarjo Polda Jatim melalui Polsek Jabon bersana Koramil Jabon dan Pemerintah Desa Tambak Kalisogo menyerahkan bibit tanaman lombok, tomat, kangkung dan terong kepada warga pemilik lahan produktif di Dusun Bangunsari. Penyerahan bibit tanaman ini nantinya dapat ditanam di lahan warga yang sebelumnya non produktif dan diolah bersama pihak TNI, Polri serta perangkat desa menjadi lahan produktif. Kegiatan itu sebagai langkah mewujudkan program swasembada pangan mandiri demi suksesnya progam ketahanan pangan nasional yang menjadi program Presiden RI Prabowos Subianto. Pada kesempatan ini, Kapolsek Jabon AKP Iwan Setiawan bersama Danramil Jabon, Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) Kecamatan Jabon dan perangkat Desa Tambak Kalisogo memberikan penyuluhan terkait pemanfaatan lahan Pekarangan Pangan Bergizi (P2B). "Penyaluran bibit tanaman lombok, tomat, kangkung dan terong kepada warga...

Harkamtibmas Jelang Nataru, Polres Kediri Kota Tindak Puluhan Motor Tidak Sesuai Spektek

Gambar
  Harkamtibmas Jelang Nataru, Polres Kediri Kota Tindak Puluhan Motor Tidak Sesuai Spektek KOTA KEDIRI - Satlantas Polres Kediri Kota Polda Jatim menindak  puluhan kendaraan sepeda motor di Jalan Raya Kediri-Prambon tepatnya Kelurahan Dermo Kecamatan Mojoroto Kota Kediri, Sabtu (14/12/2024) malam.   Kendaraan bermotor tersebut mayoritas memakai knalpot tidak sesuai spektek atau knalpot bising yang dapat menganggu masyarakat khususnya pengguna jalan lain. Kasat Lantas Polres Kediri Kota AKP Afandy Dwi Takdir melalui Kanit Turjawali Satlantas Polres Kediri Kota Iptu Murnianto mengatakan,penindakan ini menindaklanjuti keluhan warga masyarakat yang sering terganggu dengan adanya knalpot bising di lokasi tersebut. "Kami tindaklanjuti laporan warga masyarakat yang merasa sering terganggu dengan aktivitas komunitas yang kadang juga balapan liar ini," ujarnya. Masih kata Iptu Murnianto, patroli tersebut adalah bagian dari kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) menjelang lib...

Polrestabes Surabaya Berhasil Gagalkan Pengiriman 145 Koli Rokok Ilegal Senilai Rp 2,1 Miliar

Gambar
 Polrestabes Surabaya Berhasil Gagalkan Pengiriman 145 Koli Rokok Ilegal Senilai Rp 2,1 Miliar   SURABAYA -  Polrestabes Surabaya Polda Jatim  berhasil menggagalkan pengiriman 145 koli rokok ilegal yang akan dikirim dari Madura menuju Banyuwangi, Jawa Timur, pada Senin sore (16/12/2024).  Pengungkapan ini dilakukan bersama Direktorat Jenderal Bea dan Cukai, dan berhasil menyelamatkan potensi kerugian negara senilai Rp 2,1 miliar.   Rokok ilegal tersebut bermerk SS dan tidak dilekati pita cukai.  Petugas gabungan dari Polrestabes Surabaya Polda Jatim dan Bea Cukai berhasil menggagalkan pengiriman ini berkat informasi dari masyarakat.  Polisi kemudian memantau pergerakan truk yang dicurigai melintas di wilayah hukum Polsek Simokerto, Polrestabes Surabaya.   Saat digeledah, truk tersebut awalnya berisi ikan segar.  Namun, setelah diteliti lebih lanjut, ditemukan ratusan koli berisi rokok ilegal yang disembunyikan di balik ikan tersebut. ...

Sinergitas Polisi Bersama TNI dan Warga Bersihkan Tanah Longsor di Ngawi

Gambar
 Sinergitas Polisi Bersama TNI dan Warga Bersihkan Tanah Longsor di Ngawi NGAWI, -;Personel Polsek Sine jajaran Polres Ngawi Polda Jatim bersama dengan TNI, relawan dari EPEJE dan Garasi serta masyarakat sekitar membantu evakuasi dan kerja bakti di lokasi bencana tanah longsor Desa Wonosari dan Desa Pocol Kecamatan Sine Kabupaten Ngawi, Senin (16/12/2024). Di lokasi tersebut terdapat 4 rumah yakni rumah warga yang terdampak tanah longsor. Dua rumah  di Dusun Ngadiluweh Desa Wonosari dan 2 rumah di Dusun Kesumorejo dan Dusun Krajan Desa Pocol  Kecamatan Sine Kabupaten Ngawi. "Alhamdulillah, dari laporan anggota di lapangan tidak ada korban jiwa," kata Kapolres Ngawi AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto,Senin (16/12/2024) Bencana tanah longsor tersebut terjadi pasca diguyur hujan dengan intensitas tinggi sejak Minggu sore sekira pukul 15.30 wib.  Lokasi rumah para korban berada di bawah tebing yang cukup tinggi antara 10 s/d 20 dengan kemiringan 90 s.d 120 derajat. "Anggota di...

110 Juta Orang di Prediksi Mudik Akhir Tahun, Kapolri Amankan Sebaik-baiknya

Gambar
 110 Juta Orang di Prediksi Mudik Akhir Tahun, Kapolri Amankan Sebaik-baiknya Jakarta. Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo memimpin rapat lintas sektoral persiapan pengamanan libur Natal dan tahun baru (Nataru). Dalam rapat tersebut hadir Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi, Panglima TNI Agus Subiyanto, Menteri Agama Nasaruddin Umar, Kakorlantas Polri Irjen Pol Aan Suhanan dan instansi terkait lainnya. Jenderal Sigit menerangkan, puncak arus mudik libur Nataru diprediksi akan terjadi pada 21 Desember dan 28 Desember 2024. "Prediksi arus mudik kemungkinan akan terjadi di sekitar tanggal 21 Desember karena itu kegiatan mudik yang kemungkinan mencapai puncaknya karena anak sekolah saat itu juga sudah libur, dan kemudian tanggal 28 Desember puncak arus mudik kedua," jelas di PTIK, Jakarta Selatan, Senin, (16/12/24). Menurut Kapolri, akan ada peningkatan arus mudik. Berdasar survei, kata dia, bakal ada peningkatan 2,83 persen.  “Artinya kurang lebih 110,6 juta orang...

Kapolri: Personel Gabungan Polri-TNI Amankan 61 Ribu Lokasi Ibadah dan Rekreasi Saat Natal-Tahun Baru

Gambar
  Kapolri: Personel Gabungan Polri-TNI Amankan 61 Ribu Lokasi Ibadah dan Rekreasi Saat Natal-Tahun Baru Jakarta. Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo memastikan personel TNI-Polri dikerahkan untuk mengamankan 61 ribu lebih objek, seperti gereja dan tempat rekreasi, di momen perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru).  Hal tersebut disampaikan Jenderal Sigit usai Rakor Bidang Operasional 2024 dalam rangka Kesiapan Pengamanan Natal 2024 & Tahun Baru 2025 di Auditorium STIK/PTIK sebagai tindaklanjut arahan Presiden RI Prabowo Subianto untuk melaksanakan PAM Natal dan Tahun Baru dengan baik. "Objek pengamanan di antaranya gereja, pusat perbelanjaan, terminal, stasiun, pelabuhan, bandara, objek wisata maupun objek perayaan tahun baru," tegas Kapolri, Senin (16/12/24). Kapolri menyebutkan, sebanyak 2.794 posko akan didirikan. Rinciannya adalah 1.852 pospam, 735 pos pelayanan dan 207 pos terpadu untuk mengamankan 61 ribu lebih objek tersebut. "Kami harapkan perayaan dan p...

Mobil Mayur Kamtibmas Polresta Banyuwangi Kembali Beraksi,Warga Riang Hati

Gambar
  Mobil Mayur Kamtibmas Polresta Banyuwangi Kembali Beraksi,Warga Riang Hati BANYUWANGI  - Patroli sambil berbagi, menjadi jurus Polresta Banyuwangi Polda Jatim dan jajarannya untuk memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) di Bumi Blambangan. Kali ini dengan mobil operasional Satbinmas Polresta Banyuwangi Polda Jatim yang berisikan sayur mayur, sejumlah personel membagikan sayuran gratis kepada masyarakat. Kontan saja, kaum emak - emak langsung mengerumuni mobil Polisi yang bermuatan sayuran tersebut. "Sangat senang dan terimakasih kepada pak Polisi yang hampir tiap minggu keliling berbagi sayuran gratis di kampung kami," ujar Lilik (56) salah seorang warga di Kabat. Begitu pula seorang ibu dengan balitanya yang enggan sebut nama, yang mendapatkan susu untuk anaknya juga mengaku senang. "Tadi selain dapat sayur, juga dapat susu dari Bu Polisi, terimakasih atas perhatiannya untuk warga kampung sini," ungkapnya. Disaat itulah sederet pesan Kamtibma...

Jelang Nataru Polres Lumajang Beri Edukasi Masyarakat Tertib Lalu Lintas Sambil Berbagi Nasbung

Gambar
Jelang Nataru Polres  Lumajang Beri Edukasi Masyarakat Tertib Lalu Lintas Sambil Berbagi Nasbung LUMAJANG – Semangat Jumat berkah yang rutin dilaksanakan oleh Polres Lumajang Polda Jatim, kali ini dengan berbagi nasi bungkus ( Nasbung) untuk warga masyarakat. Melalui Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Lumajang Polda Jatim, aksi sosial itu dilakukan di sekitar Jalan PB Sudirman, Kabupaten Lumajang. Kasat Lantas Polres Lumajang, AKP Mohamad Syikhu saat ditemui di lokasi kegiatan mengatakan selain memberikan bantuan nasi bungkus, kegiatan ini juga dimanfaatkan sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahmi antara pihak kepolisian dengan masyarakat.  "Dengan berinteraksi langsung, diharapkan dapat terjalin komunikasi yang lebih baik serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri," ujar AKP Mohamad Syikhu, Jumat (13/12). Ia juga mengungkapkan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polres Lumajang Polda Jatim terhadap masyarakat. "Selain itu, kami juga ingin ...

Wujudkan Asta Cita Polisi dan TNI bersama Warga Kota Mojokerto Gelorakan Swasembada Pangan

Gambar
  Wujudkan Asta Cita Polisi dan TNI bersama Warga Kota Mojokerto Gelorakan Swasembada Pangan KOTA MOJOKERTO - Upaya mewujudkan ketahanan pangan nasional, jajaran Polres Mojokerto Kota terus menggelorakan swasembada pangan. Kali ini melalui Polsek Jetis dan Babinsa dari Koramil setempat bersama warga membudidayakan tanaman pangan dengan memanfaatkan pekarangan rumah. Kapolres Mojokerto kota AKBP Daniel S.Marunduri, S.I.K.,M.H, melalui Kapolsek Jetis AKP Rudi Darmawan, mengatakan program ini bertujuan mengubah pekarangan rumah warga menjadi area produktif yang menghasilkan pangan bergizi.  Langkah tersebut tidak hanya mendukung ketahanan pangan, tetapi juga memperkuat kemandirian masyarakat dalam memenuhi kebutuhan gizi keluarga. "Kami bersama rekan - rekan dari Koramil terus menggelorakan swasembada pangan, untuk mewujudkan ketahanan pangan sesuai program Asta Cita dari Bapak Presiden Prabowo," ujar AKP Rudi, Jumat (13/12). Selain memberikan edukasi terkait pertanian sederhana...

Polres Lamongan Raih Penghargaan Peringkat Pertama Inovasi Yanlik Tahun 2024 Kategori A dari Ombudsman RI

Gambar
  Polres Lamongan Raih Penghargaan Peringkat Pertama Inovasi Yanlik Tahun 2024 Kategori A dari Ombudsman RI LAMONGAN – Polres Lamongan Polda Jatim kembali mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih juara umum dan penghargaan dari Ombudsman Republik Indonesia Kategori A untuk inovasi pelayanan publik (Yanlik) tahun 2024. Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas komitmen Polres Lamongan Polda Jatim dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Kapolres Lamongan, AKBP Bobby A. Condroputra, S.H., S.I.K., M.Si., menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung pencapaian tersebut. "Kami sangat bersyukur atas penghargaan yang diberikan oleh Ombudsman RI," ungkapnya, Sabtu (14/12). AKBP Bobby mengatakan, keberhasilan ini adalah hasil kerja keras seluruh personel Polres Lamongan Polda Jatim dalam menghadirkan pelayanan publik yang inovatif, transparan, dan berorientasi pada kebutuhan masyarakat. Menurut Kapolres Lamongan, penghargaan...